3 Biang Kerok Kegagalan Persija Jakarta di Laga Perdana, No 1 Mantan Pemain Persib Bandung
Selasa, Mei 21, 2019
Add Comment
Pada laga perdana Persija Jakarta di ajang bergengsi Liga 1 Indonesia 2019, skuad Macan Kemayoran itu gagal meraih 3 point meskipun mereka menurunkan skuad terbaiknya.
Ref pihak ketiga |
Ya, Persija Jakarta hanya bisa bermain imbang 1-1 dengan tuan rumah Barito Putera saat kedua Tim dipertemukan di 17 May Stadium, Banjarmasin, Kalimantan Selatan pada 20 Mei 2019 kemarin.
Kemenangan, menjadi misi utama Persija Jakarta demi menghentikan tren buruk tak pernah menang dari Barito Putera di 17 May Stadium. Namun apalah daya, misi hanya sekedar misi.
Macan Kemayoran sebenarnya sudah unggul terlebih dulu pada menit ke-37' lewat aksi Marko Simic. Akan tetapi Rafael da Silva Santos berhasil menyeimbangkan keadaan menjadi 1-1 pada menit ke-82' seperti yang dikutip dari goal.com (21/5/2019)
Meskipun kegagalan ini adalah tanggung jawab bersama, namun sebenarnya ada 3 pemain dalam laga ini yang dianggap sebagai biang kerok kegagalan. So, siapa sajakah kiranya ke-3 pemain itu? Berikut daftarnya:
Tony Sucipto
Sandi Darma Sute
Novri Setiawan
Dari 3 nama diatas, di nomor 1 ada mantan pemain Persib Bandung, Tony Sucipto. Sang pemain dianggap sebagai biang kerok kegagalan karena dia tidak mampu menjaga lini pertahanan sebelah kiri.
Hampir setiap peluang yang didapatkan oleh Tim Tuan Rumah, selalu berawal dari keberhasilan para pemain Barito Putera menembus sebelah kiri lini pertahanan Persija Jakarta yang dikawal oleh sang pemain.
Ini artinya, Ivan Kolev harus mencari cara untuk membuat sisi kiri semakin kuat dalam bertahan. Nama pemain muda Dany Saputra, jelas lebih bisa diandalkan ketimbang Tony Sucipto.
Sumber: https://buc.kim/d/7pAsFfYcl4Gf
0 Response to "3 Biang Kerok Kegagalan Persija Jakarta di Laga Perdana, No 1 Mantan Pemain Persib Bandung"
Posting Komentar